Jadi Provinsi Terbaik, Kuota Haji NTB Bertambah Seribu Orang

4 hours ago 4

Pelepasan jamaah haji Nusa Tenggara Barat (NTB).

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM — Kuota haji untuk Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 2026 bertambah 1.000 orang sehingga menjadi 5.700 orang. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) NTB Zamroni Aziz mengaku ada penambahan kuota haji untuk provinsi itu pada tahun 2026. "Alhamdulillah, kuota haji NTB ada 5.700 sekian, artinya ada penambahan seribu lebih dari tahun lalu," ujar dia di Mataram, Rabu (5/11/2025).

Ia mengatakan penambahan kuota haji pada 2026 ini, lantaran NTB menjadi provinsi terbaik di Indonesia pada pelaksanaan haji tahun lalu. "Tahun kemarin kita termasuk pelaksanaan "open seat" terbaik 1 se- Indonesia. Jadi tidak ada kursi yang tidak terisi. Salah satunya mungkin itu pertimbangannya sehingga NTB ada penambahan kuota hampir seribu lebih, yang dulu hanya 4.400 sekian, sekarang menjadi 5.700 sekian," kata dia.

Zamroni menegaskan adanya penambahan kuota haji oleh pemerintah ini dapat mengurangi masa antrean hingga 40 tahun. "Saya kira ini bisa dikurangi, artinya kan 1.000 ini kan sudah otomatis, kalau sudah 1.000 hari ini terangkut akan otomatis ini akan berkurang, sehingga mudah-mudahan terus ada penambahan-penambahan setiap tahun, sehingga masa antrean akan bisa berkurang," ujar dia.

Ia mengatakan sudah mengumpulkan pegawai di bidang haji untuk pelunasan haji 2026. "Jadi untuk lebih ditekan kepada calon jamaah pelunasan-nya harus berdasarkan istithaah, betul-betul nanti calon jamaah haji sudah dalam keadaan rekomendasi dari rumah sakit itu bahwa dalam keadaan sehat," kata dia.

"Jadi, tidak boleh dimainkan lah di situ, kalau memang tidak sehat, bilang tidak sehat, sehingga betul-betul nanti jemaah haji dalam kondisi yang betul-betul fit menjalankan ibadah. Karena tentu ibadah haji, ibadah yang luar biasa berat," sambung dia.

sumber : Antara

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|