Sebuah mobil terguling di area persawahan jalan raya Puluhwatu-Karangnongko di Desa Demakijo, Kecamatan Karangnongko,Klaten,Kamis (30/10/2025). - sitimewa.
Harianjogja.com, KLATEN—Sebuah mobil terguling di area persawahan jalan raya Puluhwatu-Karangnongko di Desa Demakijo, Kecamatan Karangnongko, Klaten, Kamis (30/10/2025). Peristiwa itu terjadi karena pengemudi mobil menghindari pengendara sepeda motor yang melaju dari arah berlawanan.
Kecelakaan terjadi sekitar pukul 06.30 WIB. Mobil dalam posisi terguling di area persawahan di tepi jalan. Dari informasi yang beredar di media sosial, peristiwa kecelakaan itu melibatkan satu mobil dengan sepeda motor yang dikendarai pelajar.
Kepala Desa (Kades) Demakijo, Ery Karyatno, menjelaskan proses evakuasi mobil yang terguling dilakukan menggunakan satu unit mobil derek. Evakuasi berlangsung hingga pukul 08.00 WIB.
“Evakuasi tadi melibatkan dari Polres, Polsek, Koramil serta dari Dishub. Lokasi mobil yang terguling lumayan agak dalam juga [lebih rendah dibandingkan jalan] dan proses evakuasi menggunakan mobil derek,” kata Ery, Kamis.
Berdasarkan keterangan yang dia terima, peristiwa itu melibatkan satu unit mobil serta sepeda motor. Kedua kendaraan melaju dari arah berlawanan. Sepeda motor dikendarai pelajar setingkat SMA/SMK.
“Posisi kejadian itu pas di tikungan. Mungkin kaget terus banting ke kiri tetapi menyerempet sepeda motor yang melaju dari arah berlawanan dan mobil masuk ke sawah,” katanya.
Kapolsek Karangnongko, AKP Sapto Nugroho, mengungkapkan mobil sempat menabrak pohon sebelum terguling ke sawah. Dari kejadian itu, pengendara sepeda motor dilarikan ke rumah sakit. Sementara, pengemudi mobil selamat dan tidak mengalami luka-luka.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Klaten, Iptu Alif Akbar Lukman Hakim, menjelaskan dari kejadian itu pengendara sepeda motor mengalami luka ringan. Penyebab kecelakaan masih diselidiki. Sementara itu, barang bukti yakni kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah dibawa ke unit Gakkum Satlantas Polres Klaten.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News












































